Pages

Kamis, 05 April 2012

Apakah hewan juga bermimpi saat tidur?

NBnews -  Apakah hewan juga bermimpi saat tidur? Jawabannya adalah "iya, mereka juga bermimpi".  
Pernahkah anda yang memiliki hewan peliharaan seperti kucing atau anj1ng memperhatikan hewan peliharaan anda tersebut melalukan gerakan mencakar, menendang atau berlari saat tengah tertidur. Itulah bukti bahwa mereka pun bisa bermimpi layaknya manusia.

Hal ini ditekankan kembali oleh seorang pakar psikologi dari University of British Columbia Stanley Coren yang menulis buku The Intelligence of Dogs. Ia berpendapat bahwa anj1ng melewati fase tidur yang sama dengan kita, namun lebih cepat.

Setelah sekitar 20 menit, anj1ng memasuki fase gerakan mata cepat Rapid Eye Movement (REM). Uniknya anj1ng besar bermimpi lebih lama sedangkan anjing kecil bermimpi lebih cepat dan sering. Namun Coren tidak tahu mengapa, begitupun orang lain.

Namun ternyata hewan seperti serangga dan ikan tidak mengalami REM namun beberapa burung dan semua mamalia mengalaminya. Dan menurut ilmu sains, reptil kemungkinan juga mengalami.

Apa manfaat bermimpi tetap menjadi misteri, namun semua spesies bayi lebih sering mengalaminya. Pada saat menjadi dewasa, teori yang paling masuk akal adalah mimpi menstimulasi area otak yang mengatur memori. Burung kembali mengingat melodi yang mereka nyanyikan dalam mimpi dan tikus lab mengingat kembali jalur labirin yang mereka lalui.

Anda boleh percaya atau tidak, namun hal tersebut sudah dibuktikan oleh sains. Jadi sebaiknya mulai sekarang anda tidak lagi mengganggu binatang peliharaan anda yang tengah asik tertidur dan bermimpi bukan?


 Apakah Anda Suka? Please Share dan info ke orang terdekat anda